DURI (Riaulantang) – Diduga sakit, Gazali Nurdin (53) pegawai Dinas Pendapatan Propinsi Riau, Unit Kota Duri, yang belum sebulan pindah tugas dan memegang jabatan Kepala seksi di Samsat Duri, ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya Jalan Indra Pahlawan, Gang Karya, Desa Tambusai Batang Dui, Kecamatan Bathin Solapan, Bengkalis, Rabu (21/2/18).
Gazali ditemukan oleh rekan kosnya bernama Iqbal sekira pukul 18.00 WIB didalam kamar dalam kondisi terbujur kaku, dengan posisi tertelungkup
Guna memastikan penyebab kematiannya, korban akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Duri guna dilakukan Visum. Hasilnya, korban diduga meninggal sekitar delapan jam sebelum ditemukan. Menurut keterangan dokter, korban mengidap penyakit Asma dan serangan jantung.
Meninggalnya korban sontak membuat rekan kerjanya terkejut. Mereka langsung mrndatangi Instalasi kamar jenazah RSUD Duri untuk mengurus jenazah korban.
“Kita sangat terkejut dengan kepergian beliau, padahal sehari sebelum meninggal terlihat sehat,”ujar sejumlah rekan korban.
Usai dilakukan visum, jenazah Gazali Nurdin langsung diberangkatkan ke Pekanbaru dan diserahkan kepada pihak keluarga guna dimakamkan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Polsek Mandau.(bambang)
Discussion about this post