Rokan Hulu (Riaulantang)- Jalan lintas Provinsi Riau yang menghubungkan desa Kasang Padang Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) ke Duri Kabupaten Bengkalis mengalami kerusakan parah. Ini terjadi karena banjir yang terus menggenangi bahu jalan ditambah muatan angkutan material dan CPO yang melebihi tonase kemampuan jalan
Kerusakan Jalinprov Riau antara Kecamatan Bonai Darussalam-Duri, tepatnya di Desa Kasang Padang Kecamatan Bonai Darussalam tersebut cukup panjang sehingga mobil pengangkut kebutuhan masyarakat sulit untuk melewati jalan tersebut. Satu titik kerusakan yang cukup parah Sehingga mobil pribadi tidak bisa lewat sama sekali.
Dampak kerusakan ini, ratusan kendaraan roda empat ke atas, termasuk truk dan tronton, terpaksa lewat secara bergantian, dan menyebabkan antrean hingga 2 kilometer.
Pjs Kades Kasang Padang kecamatan Bonai Darussalam Refianto mengatakan kerusakan jalinprov ini sudah terjadi beberapa Minggu terakhir.
Beberapa supir truk yang sedang mengantre mengakui bahwa Mereka tak berani lewat jalan rusak yang cukup parah. Lubang mengangga kedalaman 30 centimeter hingga 60 meter.
Refianto atas nama masyarakat Kasang Padang sangat berharap agar PUPR provinsi Riau cepat turun kelapangan,agar jalan lintas yang bertepatan diwilayah desanya bisa diperbaiki secepat mungkin.
Senada Tokoh masyarakat Kasang Padang , Irwan mengatakan kerusakan jalan ini sudah berlangsung lama. Kerusakan ini diperparah karena aktivitas truk pengangkut CPO sawit milik perusahaan, serta akibat genangan banjir di badan Jalinprov Riau yang cukup lama, hingga menyebabkan jalan rusak
Akibat kerusakan Jalinprov, tambah Iwan beberapa perusahaan yang beroperasi di Bonai Darussalam ikut turun tangan melakukan perbaikan jalan sementara agar bisa dilewati, dan menurunkan alat beratnya untuk menderek kendaraan yang terjebak di lubang menganga di tengah badan jalan.
“Kami berharap pemerintah segera turun tangan untuk segera memperbaiki jalan provinsi yang rusak ini,” harap Irwan. (R.lubis)