DURI (Riaulantang)- Namanya Fathia Arifah Suri. Siswa kelas 11 IPA 1 SMAN 9 Mandau ini, dipercaya sebagai pembawa baki bendera pada upacara penurunan bendera detik-detik proklamasi HUT RI di kabupaten Bengkalis. Prestasinya ini jelas membawa harum nama SMAN 9 Mandau.
Ditemui disela-sela kegiatannya di SMAN 9 Mandau, Senin (21/08/17), Fathia yang didampingi Kepala Sekolah Aspandiar mengaku bangga dengan prestasi yang diraihnya ini. Dia tak menyangka bakal dipercaya membaka baki bendera pada upacara detik-detik proklamasi di kabupaten Bengkalis itu.
“Perasannya senang, bahagia tak nyangka membawa baki. Mengembalian bendera ke bupati,” jelas anak pasangan Hasrizal dan Fatmawati ini.
Dikatakan Fathia, prestasinya ini tak terlepas dari dukungan pihak sekolah. Fathia yang juga juara umum di sekolahnya itu sudah dilatih ekstrakurikuler paskbara di sekolah. Setelah itu dia dipercaya sebagai paskibra Kecamatan Mandau dan kemudian terpilih ke Bengkalis.
“Harapannya supaya adik-adik disini bisa juga berkesempatan menjadi anggota Pakibra biar bisa mengharusmkan nama sekolah,” ujar Fathia yang bercita-cita menjadi dokter ini.
Karena prestasi yang membanggakan dengan anggota paskibra Bengkalis lainnya ini, siswi dengan tinggi
173 cm berkesempatan liburan ke Jakarta. Rencananya besok, dia bersama anggota Paskibra Bengkalis lainnya bertolak menuju Jakarta.
“Dapat liburan ke Jakarta, besok berangkat,” jelasnya.
Sementara itu Kasek Aspandiar mengaku bangga dengan prestasi anak didiknya. Selain berprestasi di bidang non akademik, Fathia juga berprestasi di bidang akademi di sekolah
” Dia juara umum tahun lalu. Mudah-mudahan bisa dipertahankan tahun ini dan apa yang menjadi cita-citanya bisa terujud,” doa Aspan. (Bambang)
Discussion about this post