BENGKALIS (RiauLantang) – Sudah bukan rahasia lagi, jika setiap hari-hari besar dan liburan, antrian panjang akan mewarnai penyeberangan kendaraan di pelabuhan Sei Selari Pakning maupun di pelabuhan Air Putih Bengkalis.
Pemkab Bengkalis sendiri melalui Dinas Perhubungan, sudah melakukan langkah untuk mengurai antrian panjang kendaraan yang hendak menggunakan jasa penyeberangan roro. Tak hanya dengan menambah armada kapal roro, namun juga menambah pembangunan dermaga pelabuhan baik di Pakning maupun di Bengkalis.
Dan pembangunan dermaga II di dua pelabuhan itu sudah selesai dilakukan tahun lalu. Namun sayang belum bisa dimanfaatkan secara maksimal terutama di pelabuhan Air Putih Bengkalis karena sejak dibangun, terjadi pendangkalan di area dermaga II yang dibangun tersebut. Dan harus dilakukan pengerukan agar kapal bisa berlabuh.
Untuk kegiatan pengerukan tersebut, Dishub sudah menganggarkan dana pada 2017 ini. Dengan maksud agar pada lebaran mendatang dermaga II Air Putih Bengkalis dapat difungsikan, yang otomatis arus penyeberangan akan lancar dan tidak terjadi penumpukan kendaraan.
Kepala Dishub Bengkalis H Jaafar Arief mengakui jika dokumen untuk kegiatan pengerukan dermaga II itu sudah disampaikan ke ULP Bengkalis. Ia sangat berharap ULP dapat memprioritaskan lelang kegiatan pengerukan tersebut, sehingga dapat segera dilaksanakan pembangunannya jelang lebaran ini.
“Jumlah kendaraan yang bakal keluar masuk di Bengkalis melalui penyeberangan akan meningkat jelang lebaran nanti. Jika dermaga I dan II baik di Pakning maupun di Bengkalis dapat difungsikan tentu akan dapat mengatasi antrian kendaraan seperti yang selalu terjadi setiap liburan dan hari-hari besar,”ujar Jaafar Rabu (10/5).
Menurutnya, Dishub akan mempersiapkan fasilitas pelabuhan dan sarana angkutan jelang 2 bulan lebaran. Enam armada Roro disiapkan melayani penumpang Bengkalis -Sei Selari dan 3 armada di pulau Rupat-Dumai.
“Untuk pelabuhan, InsyaAllah kita akan operasikan kedua-duanya baik di Air Putih maupun Sungai Pakning,”imbuh Jaafar.(Dwi)
Discussion about this post