DURI (Riaulantang)- Miliki 4 paket narkotika jenis sabu, RM (37) warga Jalan Pertanian Gang Pari Duri dibekuk Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Bengkalis, Jumat malam (04/07/17) sekira pukul 18.00 WIB.
Tersangka dibekuk saat berada dikediamannya Jalan Pari Duri. Barang buktj berupa 4 paket sabu, HP, bong dan pyrek.
Kapolres Bengkalis AKBP Abas Basuni Sik melalui Paur Humas Ipda Zulkifli, Sabtu (05/07/17) menjelaskan Jumat tanggal 4 Agustus 2017, sekira pukul 18.00 wib, tim opsnal sat Narkoba Polres Bengkalis berhasil melakukan tangkap tangan terhadap tersangka Rm. Kemudian tim melakukan penggeledahan ke rumah tersangka dan berhasil menyita 4 (empat) paket diduga narkotika jenis sabu yg terdapat di dalam kotak rokok Sempurna.
“Tim menanyakan kepada tersangka darimana sabu tersebut didapat dan tersangka menjawab dari BN (DPO) yang berdomisili di Duri. Selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Polres Bengkalis untuk diamankan,”jelas kapolres. (Bambang)
Discussion about this post