DURI (Riaulantang)- Dua bocah kakak beradik warga desa Tasik Serai, Kecamatan Talang Muandau yang tengah mandi di kolam penampungan air milik tetangga ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Minggu siang (13/08/17)sekira pukul 13.00 Wib.
Kedua kakak beradik itu masing-masing Marvel Pratama Situmorang (8) dan adiknya Poda Lasro Situmorang (6) warga Jalan Hasan.C Rt 02 / Rw 03 Km 21 Simpang Jambu Desa Tasik Serai Kecamatan Talang Muandau Kabupaten Bengkalis. Keduanya ketika itu bermain bersama teman-temannya yang lain. 1 korban yang ikut mandi dan tenggelam di kolam itu berhasil diselamatkan.
Kapolres Bengkalis, AKBP Abas Basuni Sik melalui Paur Humas, Ipda Zulkifli, Selasa (15/08/17) menjelaskan Minggu 13 Agustus 2017 sekira jam 12.30 wib korban Marvel Pratama Situmorang dan adiknya Poda Lasro Situmorang bersama dengan temannya Daus Manulang (8), pergi bermain kekolam/kantung air milik tetangga Alfatar Napitupulu yang berjarak lebih kurang 200 m dari rumah korban.
Setelah sampai di TKP, ketiga bocah bersama teman temannya mandi dilokasi kolam tersebut.
Pada saat sedang mandi korban Poda Lasro Situmorang tenggelam dan kakak kandungnya Marvel Pratama Situmorang berusaha menolong namun ikut tenggelam.
Teman korban Dwi Kartini boru Manulang yang juga berada dikolam itu berusaha menarik korban namun tidak berhasil. Malangnya korban pun ikut tenggelam.
Mengetahui ketiga korban tenggelam, bocah Daus Manulang yang berada dikolam langsung lari mencari pertolongan. Sekira pukul 13.00 wib warga datang dan melakukan pertolongan. Ketiga korban berhasil ditemuman dan dibawa ke Puskesmas terdekat. Namun korban Marvel Pratama Situmorang dan Poda Lasro situmorang tidak dapat diselamatkan ( meninggal dunia), sedangkan Dwi Kartini Boru Manulang berhasil ditolong.
“Dua korban meninggal dan 1 selamat. Yang selamat dirujuk kerumah sakit untuk menjalani perawatan medis,” jelas Paur. (Bambang)
Discussion about this post