DURI (Riaulantang)- Hajat akbar MTQ ke 44 Tingkat Kabupaten Bengkalis di Duri, Jumat malam (20/09/19) luar biasa. Warga dari berbagai penjuru mendatangi arena utama di halaman Kantor Camat Mandau. Jalanan macet parkiran penuh, arena sesak oleh antusias warga.
Luar biasanya antusias warga bukan tak beralasan. Kehadiran qori internasional Salman Amrillah menjadi daya tarik tersendiri. Belum lagi kemewahan dan kemegahan panggung astaka beserta stand-stand MTQ yang disuguhkan. Tak heran dari Maghrib hingga malam ini warga berduyun duyun mendatangi arena MTQ.
Tak hanya membawa kerabat dan keluarga, warga juga membawa serta anak-anaknya. Bahkan anak yang masih bayi pun dibawa untuk ikut mendengarkan kemerduan lantunan ayat suci alquran dari qori internasional yang sengaja di datangkan.
Antusias warga ini, diapreaasi Camat Mandau Riki Rihardi dalam sambutan di astaka utama. Riki berbangga dengan antusias warganya.
“Inilah persembahan masyarakat Mandau. Seluruh lokasi penuh sesak. Warga berduyun duyun datang ke sini. Ini menunjukkan syiar islam di Mandau berkembang baik. Mudah-mudahan semakin baik,” ujarnya berapi-rapi sembari memekiknya kalimat Allahuakbar.
Riki melanjutkan rasa syukur dan rasa bangga diberi kesempatan oleh bupati Bengkalis menjadi tuan rumah MTQ. Setelah 7 tahun menunggu, pada tahun 2019 ini, Kecamatan Mandau kembali mendapat amanah menjadi tuan rumah MTQ tingkat Kabupaten Bengkalis. MTQ ke-44.
“Kami dari pemerintah dan seluruh masyarakat Mandau merasa tersanjung dan bahagia, karena pada malam ini Allah SWT memberikan rahmat-Nya, sehingga dapat menjadi tuan rumah MTQ ke-44”, ujar Camat Riki.(susi)