DURI (Riaulantang)- Tiga jambu madu yang baru dipetik, di berikan petani jambu kepada Bupati Kasmarni yang Senin (30/08/2021) siang itu mendatangi kebunnya di Jalan Tegar, Kelurahan Pematang Pudu. Petani itu mengaku seperti mendapat durian runtuh karena bupati Kasmarni singgah langsung di kebunnya. Dia tak menyangka tawaran singgah melalui Camat Mandau, Riki Rihardi langsung direspon Bupati Kasmarni. Jadilah kebunnyandidatangi pejabat-pejabat di lingkungan Pemkab Bengkalis. Maklum hari itu jadwal kunjungan kerja Bupati Bengkalis ke Kecamatan Mandau.
“Ini untuk Ibu. Dipetik langsung dari pohonnya. Seperti ini buahnya kalau masak sempurna,” jelas Petani Jambu menjorongkan 3 jambu yang tersambung dalam 1 tangkai.

Menerima 3 jambu dalam 1 tangkai, Bupati Kasmarni langsung tertawa. Dia pun tak menyangka bakal diberi 3 jambu madu sebagai contoh hasil panen masyarakatnya.
“Bapak kenapa beri saya 3 jambu. Tahu tidak angka 3 punya sejarah panjang pencalonan saya,” kelakarnya.
Unggapan Bupati Kasmarni ini langsung disambut derai tawa. Pemilik jambu pun langsung teringat dulu ketika masa pencalonan, Kasmarni mendapat nomor urut 3 bersama wakilnya Bagus Santoso.
“Iya bu. 3 Jambu untuk nomor 3. Memang tadi sengaja saya pilihkan yang ini. Memang inj yang paling bagus dan hasilnya sempurna,” ujar petani yang bernama C Ginting itu.

Tidak hanya jambu madu, C Ginting juga menanam buah lain. Ada buah lengkeng dan jambu batu di kebunnya yang cukup luas itu.
“Inilah bu kebun saya. Cuma kadang panen tak sempurna karena jambu busuk dimakan tawon. Walau sudah dibungkus plastik, tawonnya tetap masuk bu,” keluhnya.
Merespon keluhan warga ini, Kasmarni langsung tanggap. Dia lmemanggil dinas/Instansi terkait untuk mencarikan solusi buah yang membusuk dan gagal panen. Pihak Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) pun diminta segera turun agar petani bisa dibantu.

“Segera kita panggilkan PPL agar panen bapak bisa sempurna dan hasilnya bisa cukup menafkahi keluarga,” ujar Kasmarni memberi semangat warganya.
Bincang-bincang ringan di kebun jambu itu pun menjadi penanda kedekatan Kasmarni dengan warganya. Tak lupa seplastik jambu madu disorongkan petani itu ke bupati yang sudah sudi singgah ke kebunnya. Tapi agaknya Bupati Kasmarni lebih cinta ke 3 jambu madu yang didapatnya. 3 jambu itu tak lepas dari tangannya hingga pamit ke pemiliknya.
Angka 3 memang memberi kesan mendalam baginya. (susi)